Polres Pasuruan Kota Bangun Barak Dalmas, Wujud Perhatian Kepada Anggota

Liputan Surabaya – Pasuruan kota, Fasilitas barak Dalmas yang berada di dalam lingkungan asrama Polisi Kebonagung Jl. Panglima Sudirman telah selesai diperbaiki oleh Polres Pasuruan Kota Polda Jatim.

 

Perbaikan ini adalah upaya nyata untuk menciptakan lingkungan kerja dan tempat tinggal yang lebih nyaman bagi seluruh anggota Polres Pasuruan Kota Polda Jatim yang bertugas.

 

Bacaan Lainnya
SIMAK JUGA   Pastikan aman bencana Alam , Kapolres Tinjau Kawasan Wisata Gunung Bromo Tosariย 
LIPUTAN SURABAYA

Hal itu seperti dikatakan oleh Kapolres Pasuruan Kota AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom saat meresmikan pada Senin (13/1/25).

 

“Pembangunan ini menggunakan anggaran hibah dari Pemerintah Kota Pasuruan, ” kata AKBP Davis Busin Siswara.

 

Ia juga mengatakan, keberhasilan dalam mewujudkan fasilitas ini juga tidak lepas dari kontribusi dan kerja keras yang telah dirintis oleh Kapolres Pasuruan Kota sebelumnya yang dijabat oleh AKBP Makung Ismoyo Jati, S.I.K., M.I.K.

 

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Davis Busin Siswara, S.I.K., M.I.Kom., menyampaikan, peningkatan fasilitas ini merupakan bentuk kesinambungan tugas dan tanggung jawab pimpinan untuk memberikan yang terbaik kepada seluruh anggota.

SIMAK JUGA   Sambut Ramadhan, Tim Gabungan Polresta Malang Kota Gelar Operasi Pekat

 

“Ini adalah salah satu tugas bersama untuk memastikan bahwa alat bantu, prasarana, dan perawatan fasilitas selalu tersedia demi mendukung pelaksanaan tugas di lapangan,”ujar AKBP Davis Busin Siswara.

 

Fasilitas barak yang lebih baik ini juga menjadi bukti nyata dari perhatian pimpinan terhadap kesejahteraan anggota Polres Pasuruan Kota Polda Jatim.

 

“Kami berharap, dengan adanya fasilitas baru ini, seluruh anggota dapat lebih fokus dan termotivasi dalam menjalankan tugas sehari-hari , ” tambah AKBP Davis Busin Siswara.

SIMAK JUGA   Kerusakan Lantai Wisata Kota Lama Surabaya Sangat Meresahkan Pengunjung

 

Ia menambahkan perbaikan barak ini tidak hanya bertujuan untuk memberikan kenyamanan, tetapi juga sebagai bagian dari proses untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.

 

“Semoga fasilitas yang baru ini membawa manfaat besar bagi seluruh anggota, meningkatkan semangat dalam bertugas, dan meningkatkan kinerja dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” pungkas AKBP Davis Busin Siswara

Pos terkait